Kampung Sukanegara, 5 Februari 2025 – Setelah melaksanakan program pengabdian selama 30 hari, mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung memaparkan laporan akhir kerja mereka kepada perangkat Kampung Sukanegara. Laporan ini merupakan bentuk pertanggungjawaban dan tanda berakhirnya kegiatan KKN atas seluruh program kerja yang telah dilaksanakan mahasiswa sejak 6 Januari 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Kampung Sukanegara dan dihadiri oleh Kepala Kampung dan Aparatur Kampung setempat.
Dalam laporan tersebut, mahasiswa memaparkan rangkuman program kerja yang telah dilaksanakan selama KKN. Kepala Kampung Sukanegara, Bapak Purwanto menyampaikan apresiasi atas kontribusi nyata yang diberikan mahasiswa KKN dalam memajukan desa. Kolaborasi yang terjalin diharapkan dapat terus berlanjut untuk mewujudkan desa yang lebih mandiri dan sejahtera.
Selain memaparkan laporan program kerja, mahasiswa KKN Kampung Sukanegara juga menyerahkan plakat sebagai tanda terimakasih kepada Kepala Kampung, Aparatur Kampung dan seluruh masyarakat Kampung Sukanegara yang telah berpartisipasi dalam kegiatan selama melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini.
“Atas nama seluruh mahasiswa KKN Universitas Lampung, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan, bimbingan, dan kerjasama yang diberikan selama kami melaksanakan program pengabdian di Kampung Sukanegara, sebagai bentuk penghargaan atas kolaborasi ini, kami ingin menyampaikan plakat tanda terima kasih, semoga kampung ini semakin maju dan sejahtera.” Ujar Danny Alfiandy selaku ketua yang mewakili seluruh anggota KKN.“
Plakat ini tidak hanya simbol apresiasi, tetapi juga pengingat akan ikatan kebersamaan antara mahasiswa dengan Kampung Sukanegara.